Dalam memilih motherboard untuk merakit sebuah PC, kita tidak bisa asal membelinya karena kita harus mempertimbangkan beberapa hal terutama yang berhubungan dengan kegunaan atau untuk apa PC itu nantinya. Tidak ada salahnya jika anda memperhatikan beberapa hal berikut sebagai pertimbangan sebelum anda membeli motherboard untuk PC rakitan anda.
- Carilah motherboard dengan harga terjangkau, asalkan sesuai dengan kegunaan dari PC itu nantinya.Motherboard sendiri berdasarkan harga saat ini dibagi menjadi 3 kelas, yaitu Value (harga terjangkau), mainstream (harga menengah) dan high end (harga mahal atau kelas atas). Dalam memilih motherboard kita tidak perlu terlalu berambisi untuk membeli yang termahal, karena motherboard yang mahal tersebut belum tentu sesuai dengan apa yang kita perlukan saat kita menggunakan PC itu nantinya. Dan ada satu hal lagi yang mengatakan bahwa barang mahal belum tentu bagus.
- Tentukan desingn atau ukuran chassis yang akan digunakan.Saat ini type ukuran motherboard ada dua pilihan, yaitu ATX dan Micro ATX. Dalam hal ini tergantung dari selera anda, karena perbedaan dari kedua type ini terletak pada ukuran PCB atau motherboard itu sendiri. Type ATX adalah yang paling banyak digunakan pada PC rakitan saat ini, jika anda memilih type ini berarti anda harus menyesuaikan pembelian chassis yang kompatible untuk type motherboard ini, begitu juga dengan sebaliknya.
- Pilihlah Chipset yang tepat agar dapat mendukung komponen tambahan yang beredar dipasaran saat ini.Chipset adalah “jantung” dari sebuah motherboard. Dalam memilih motherboard seharusnya kita pilih motherboard yang menggunakan chipset yang memiliki teknologi terbaru. Ini bertujuan agar PC kita nantinya kompatible dengan hardware lain yang akan kita pasang pada PC tersebut. Misalnya motherboard tersebut telah mendukung penggunaan prosesor LGA-775, telah dapat menggunakan RAM DDR2, DDR3 dan suport hardisk Serial ATA, dll. Jika kita tepat dalam memilih motherboard dengan chipset terbaru, maka dikemudian hari kita akan lebih mudah untuk meng-upgrade PC tersebut.
- Fasilitas tambahan on board(fitur terintregasi).Hal ini juga sangat penting untuk kita perhatikan, karena sebuah motherboard yang memiliki fasilitas tambahan lengkap, akan menghemat biaya dalam merakit sebuah PC.Fasilitas yang biasa disertakan pada sebuah Motherboard adalah VGA card, audio system, LAN, USB, dsb. Apabila motherboard yang anda beli masih belum dilengkapi fasilitas tersebut, maka anda terpaksa harus membeli card untuk melengkapinya agar PC anda dapat bekerja sesuai dengan yang anda inginkan, dan itu berarti anda harus mengeluarkan uang lagi. Tidak bisa dipungkiri bawa kenyataan yang ada memang fasilitas seperti VGA dan Audio card onboard kualitasnya masih kalah dengan VGA dan Audio card yang dibeli secara tersendiri, akan tetapi apabila budget kita pas-pasan tidak ada salahnya jika kita mencari motherboard yang sudah komplit, toh lain hari kita masih dapat upgrade hal tersebut.
- Gransi resmi yang memadai dan pelayanan purna jual yang baik.Ini adalah hal yang juga harus anda perhatikan, karena setiap motherboard yang anda beli selayaknya harus memiliki jaminan atau garansi. Untuk produk motherboard, garansi diberlakukan natara 1 – 3 tahun.
- Pastikan dalam membeli motherboad harus sudah disertakan CD atau DVD driver dari motherboard tersebut.Setelah kita selesai merakit dan menginstall sebuah PC dengan motherboard yang baru kita beli, komponen tambahan yang terdapat pada motherboard tersebut (seperti vga dan audio system) tidak akan dapat dikenali oleh system sebelum kita menginstall driver yang sesuai dengan komponen tersebut. Maka dari itu ketersediaan CD ataupun DVD driver dari sebuah motherboard merupakan hal yang penting dalam membeli sebuah motherboard.
- Kelengkapan lain dari motherboard yang akan kita beli. Kita juga harus memilih motherboard yang dalam paketnya disertakan tambahan lain yang nantinya sangat kita perlukan dalam proses perakitan. Kelengkapan tersebut diantaranya kabel ATA/SATA, kabel Floppy disk, kabel USB, buku manual Dll.
Itulah beberapa hal yang sepatutnya anda pertimbangan sebelum anda membeli sebuah motherboard.
Sumber disini
0 Response to "Tips memilih Motherboard yang baik"
Posting Komentar
NO SARA & NO SPAM